Selamat Datang di Blog Wijaya Kusumah

Untuk Pelayanan Informasi yang Lebih Baik, maka Isi Blog Wijaya Kusumah juga tersedia di blog baru di http://wijayalabs.com

Rabu, 13 Januari 2016

LABSCHOOL RUMAH KEDUA - SHORT MOVIE FERALAQUEZ



Salam Blogger PersahabatanOmjayhttp://wijayalabs.comMenulislah Terus setiap hari, dan buktikan apa yang terjadi

3 komentar:

  1. Tulisan ini dibuat setelah omjay menonton video anak-anak alumni smp labschool jakarta. Vidoenya keren abis dan membuat kita semakin sayang sama labschool. Tak salah kalau semua anak dan guru mengatakan, "Labschool rumah keduaku".

    Keceriaan anak-anak di sekolah menggambarkan bahwa sekolah adalah taman yang indah untuk tempat anak-anak berbagi kreativitas dan inspirasinya. Senang dan gembira menyatu dalam hati mereka. Pembelajaran terselenggara dari interaksi antara guru dan siswanya yang selalu saling menghargai, menghormati, dan memahami. Sehingga tercapailah apa yang dinamamakn kebersamaan yang didapat lebih dari di rumah sendiri. Mereka belajar dengan penuh kebahagiaan. Tak ada ketegangan karena pembelajaran dilakukan atas dasar kebermanfaatan. Siswa tahu untuk apa dia belajar dan menguasai ilmu pengetahuan. Dengan begitu pembelajaran terlaksana dengan sendirinya tanpa harus dipaksakan. Sebab belajar adalah sebuah kebutuhan yang menguntungkan. Bila tak belajar maka siswa akan merasakan haus dan dahaga pengetahuan. Hal itulah yang omjay temui di rumah keduaku "Labschool".

    Perjalanan dari rumah sendiri di Bekasi menuju rumah kedua terasa tak terasa ketika kita tahu bahwa rumah kedua adalah tempat yang sangat menyenangkan. Tak ada beban di sana. Tak ada hal yang kurang menyenangkan terjadi di sana. Labschool menjadi tempat yang aman, dan nyaman melalui mottonya, iman, ilmu, dan amal.

    BalasHapus
  2. Labschool memang rumah keduaku. Di sekolah ini kami menghabiskan waktu bersama untuk meraih cita-cita. Tempat yang nyaman bagi anak Indonesia yang ingin melukis wajah Indonesia yang menawan. Tempat yang super keren dan tempat bermain yang mengasyikkan ada di Labschool. Kebersamaan selalu dijaga dalam suka maupun duka. Pokoknya di rumah keduaku banyak orang merasa menemukan kebahagiaannya. Kalau kagak percaya, lihatlah kebahagian mereka di https://youtu.be/-SqK8Zut1nY.

    BalasHapus
  3. Kebahagiaan, keceriaan, dan kegembiraan terpancar dari wajah wajah generasi emas Indonesia yang bersekolah di Labschool. Kami membebaskan mereka untuk berkerativitas dan berinovasi dengan rambu-rambu yang disepakati bersama. Alhasil banyak produk siswa yang melahirkan prestasi tinggi. Tak salah bila kemudia rumah keduaku ini memberikan catatan sejarah sebagai sekolah yang unggul di masyarakat. Banyak orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya di rumah keduaku. Setiap kali dibuka pendaftaran siswa baru, rumahku selalu dioserbu oleh mereka yang tahu kehebatan sekolahku.

    BalasHapus

Silahkan memberikan komentar pada blog ini, dan mohon untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan yang benar.