Selamat Datang di Blog Wijaya Kusumah

Untuk Pelayanan Informasi yang Lebih Baik, maka Isi Blog Wijaya Kusumah juga tersedia di blog baru di http://wijayalabs.com

Jumat, 29 Agustus 2008

Pembelajaran yang Mengundang


Saya jadi penasaran kenapa anak-anak suka banget main games dan chatting di friendster. Mengapa games dan friendsters di internet begitu mengundang anak-anak untuk melakukannya? Apa yang menyebabkan mereka begitu "fun" dengan games dan friendster? Saya mulai mengumpulkan satu persatu jawaban-jawaban siswa.

Ada yang bilang games itu membuat enjoy dan sebagai obat stress dari pelajaran di sekolah. Juga ada anak yang bilang kalau games itu melatih kita untuk berpikir secara simulasi apa yang akan kita kerjakan dalam bentuk animasi. Terus yang lebih enak lagi, games biasa digunakan untuk melatih kita menggerakkan otak kiri dan kanan kita. Lalu bagaimana dengan friendster?

Friendster itu juga jelas enak. Selain kita bisa tukar menukar foto, kita bisa saling chatting dengan cepat. Lagi pula friendster itu mudah cara mengoperasikan dan menggunakannya. Pokonya enjoy banget dech! Kalau kamu belum punya, bikin dech pasti kamu akan merasakan nikmatnya.

Tapi yang jelas, games dan friendster telah melakukan pembelajaran yang mengundang, sehingga siswa tertarik dan merasa hanyut dalam permainan-permainan yang terkadang aneh dan lucu. Seperti belajar memasak, menanam buah, membuat kue, bermain komputer, dan lain-lain.

Jadi, games dan friendster sudah berhasil membuat pembelajaran yang mengundang. Bagaimana menurut anda? Mohon tanggapan dan komentarnya.

1 komentar:

  1. komentar dari: Ayati Kusuma Silandi/8D/07

    Assalamu'alaikum pak....
    Saya mau memberi jawaban atas pertanyaan bapak di artikel ini.

    Enaknya main Friendster itu kita bisa chatting. Selain itu, bagi saya sendiri manfaat friendster itu untuk menjalin komunikasi dengan keluarga saya yang berada di luar kota. Sehingga, komunikasi bisa berjalan dengan lancar.

    Selain itu, di friendster saya bisa berkomunikasi dengan teman lama saya yang di luar kota. Dan sekarang kami bisa menjalin pertemanan lagi. Walaupun hanya lewat friendster......

    BalasHapus

Silahkan memberikan komentar pada blog ini, dan mohon untuk menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan yang benar.