Menangkap Tikus Nakal.
Semalam 3 ekor tikus tertangkap lem gajah. Saya letakkan di dapur rumah. Beberapa hari ini sangat mengganggu kami di rumah. Hal ini membuat kami gundah. Ada saja barang yang diberantakin tikus-tikus nakal di rumah.
Anak dan istri paling geli dengan tikus dan kawan kawannya. Apalagi keponakan saya Alda. Dia pasti menjerit histeris bila ada tikus di rumah kami ada dihadapan mata.
Dari kemarin saya cari lem tikus di toko biang hemat. Alhamdulillah dapat di ujung rak segiempat. Langsung saja saya beli 2 buah yang masih terlipat. Dengan harapan dapat empat. Tikus nakal harus saya dapat.
Murah harganya sebuah lem tikus untuk dipasang di rumah . Dijual Rp.16.500,- merk lem gajah. Perekatnya kuat sekali kayak kekuatan gajah. Tikus-tikus yang terjebak gak akan bisa lari lagi. Kecuali dia tak menginjak lem gajahnya yang ada di sini.
Semalam istri bilang kalau ada seekor tikus terjebak di lem gajah yang saya pasang. Lalu saya pindahkan satu lem gajah di atas lemari rak piring yang ada di dapur. Di tempat itu saya melihat tikus nakal berlalu lalang.
Pagi ini saya dapatkan 3 ekor dari 2 lem gajah. Sayang yang ketangkep tikus yang ukuran kecil. Dua ekor dibagian lem yang saya letakkan di bawah dan satu ekor tikus di bagian atas. Kasihan sekali mereka menjerit ingin dilepaskan.
Masih ada yang besar belum tertangkap. Pagi ini masih lari ke sana kemari di dapur rumah kami. Ingin sekali menangkapnya tapi susah sekali. Adakah cara lain yang lebih mudah?
Salam Blogger persahabatan
Omjay
Guru Blogger Indonesia
Blog http://wijayalabs.com
Saya juga takut omjai,pernah juga nembantu suami mengejar tikus,dusuruh menghadang pas dekat teriak dan ga sadar naik k kursi,tikusnya selamat melarikan diri hehehe
BalasHapusSaya juga takut omjai,pernah juga membantu suami mengejar tikus,disuruh menghadang pas dekat
BalasHapusmalah teriak dan ga sadar naik ke kursi,tikusnya selamat melarikan diri hehehe
Pakai racun tikus Om, semoga jitu.
BalasHapus